Recent Posts :
Daging Ikan dan Sayur
Masakan Campuran
Setiap beli daging, biasanya aku langsung membeli dalam jumlah banyak. Setelah empuk aku akan menggunakan seperlunya. Sisanya aku simpan dalam kulkas dan kubuat masakan dihari berikutnya. Biasanya dihari ketiga dagingpun habis.
Meski selama 3 hari menu yang tersaji adalah daging, kami tak merasa neg, sebab menu yang tersaji kuusahakan selalu berganti. Tapi kadang anak-anak juga kepingin dibuatkan masakan yang sama jika kemarin masakan yang kubuat menurut mereka enak. Jika itu yang terjadi, akulah yang merasa neg menyantapnya.....hehehe...
Kalau daging sudah empuk, dan kita punya persediaan maka masak daging akan terasa mudah dan cepat. Selamat mencoba
Daging-Udang-Brokoli AsamManis
Bahan : Daging, Udang, Brokoli, minyak goreng, sambal asam manis.
Bumbu : bawang putih (digeprek), bawang merah iris, cabai rawit merah, bawang bombai iris, jahe, garam. Cara Memasak : iris tipis daging yang telah direbus hingga empuk dan udang dikupas. Panaskan minyak goreng terlebih dulu. Masukkan bawang putih geprek, bawang merah, jahe dan cabai. Setelah harum masukkan udang hingga warnanya memerah. Masukkan daging ,petai dan bawang bombai. Aduk hingga rata. Tambahkan brokoli sambal asam manis beserta gula dan sedikit garam. Aduk hingga rata sampai matang
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar